Dua Korban Belum Ditemukan, Tim SAR Berencana Lakukan Penyelaman

Dua Korban Belum Ditemukan, Tim SAR Berencana Lakukan Penyelaman
KAIMANA, KT- Dua korban yang terseret arus pada Minggu (8/8/2021), kemarin, hingga saat ini belum ditemukan.
Dua korban tersebut masing-masing, Irmawati Maturbongs (13) dan Usman Korneles, yang merupakan kakak ipar almahrum.
Hanya, satu korban yang berhasil ditemukan, sekitar pukul 09.30 WIT, Senin (9/8/2021) yakni Pujawati Maturbongs (16).
Tim SAR yang terdiri dari Basarnas Kaimana, Polair Polres Kaimana, Pos AL Kaimana, BPBD, dan turut dibantu oleh Conservation Internasional Indonesia (CII), saat ini sedang mempersiapkan proses penyelaman.
Proses penyelaman ini, dijadwalkan akan berlangsung sore ini, saat air surut, melibatkan sebanyak 10 penyelam.
Proses penyelaman tersebut dilakukan oleh Tim SAR menyusul, sejak pagi hari pukul 07.00 WIT hingga saat ini, tim pencarian belum berhasil menemukan kedua sosok tersebut. Dan dipastikan, masih berada di dasar laut.

Sementara itu, bantuan sosial untuk tim evakuasi telah dilakukan oleh Pemerintah Daerah Kaimana, mengingat saat ini, selain Tim SAR juga dibantu oleh warga Kampung Trikora melakukan penyisiran di beberapa lokasi yang dicurigai keduanya terbawa arus semalam.
Data yang berhasil dihimpun wartawan di lokasi, korban yaang ditemukan adalah, Pujiwati Maturbongs. Almahrumah, ditemukan sedang terapung di perairan dekat tempat wisata Tanjung Simora.
Saat ditemukan, korban sudah tidak bernyawa lagi, mengenakan jacket berwarnah merah yang diberikan oleh ibu kandungnya semalam.
Hingga berita ini diturunkan, jasad korban rencana dievakuasi menuju RSUD Kaimana untuk dilakukan visum et repartum untuk kepentingan penyelidikan.(ANI-R1)