Di Kaimana, Avanza Tabrak Bocah 1,5 Tahun, Tewas di TKP

KAIMANA, KT- Seorang bocah, Celwis Saramuara (1,5) tewas di lokasi kejadian, Minggu (19/1/2020), saat ditabrak sebuah mobil Toyota Avanza dengan nomor polisi PB 1781 K, sekitar pukul 15.00 WIT, yang dikemudikan oleh ME (30).
Kejadian tersebut bermula dari mobil tersebut awalnya bergerak dari Pasar Inpres Krooy menuju Kampung Baru. Namun, saat melintas di jalur yang agak sepi, pengemudi memutar haluan dan bergerak berlawanan arah untuk berbelok di lorong III, samping Kantor Golkar.
Saat berbelok masuk, korban saat itu sedang bermain dengan kakaknya di lorong tersebut. Karena lepas kendali, pengemudi tidak bisa menghindari laju kendaraannya dan menabrak korban. Akibat tabrakan itu, korban langsung terpental dan jatuh.

Setelah melihat korban ditabrak, pengemudi langsung mengundurkan kendaraannya dan kembali lagi melindas korban. Akibatnya, korban mengalami luka sobek pada kepala bagian belakang, lecet pada wajah kiri dan hidung mengeluarkan darah. Nyawa korban pun tak bisa tertolong lagi dan langsung meninggal di lokasi kejadian.
Usai kejadian tersebut, pengemudi langsung menyerahkan dirinya ke Polres Kaimana.
Hingga berita ini diturunkan, polisi masih terus melakukan penyelidikan dan penyidikan terkait dengan kasus ini.(ANI-R1)