...

Gedung Kantor Bupati Kaimana Nyaris Rubuh, Perlu Perbaikan!

0
WhatsApp Image 2026-01-12 at 13.44.10

KAIMANA, KT- Gedung Kantor Bupati Kaimana, di sebelah timur, yang sebelumnya ditempati Sekretaris Daerah (Sekda), saat ini nyaris rubuh.

 

Kondisi ini menyebabkan, kerusakan serius di bagian dalamnya, terutama berdekatan dengan Ruang Rapat Bupati.

 

“Memang harus segera diperbaiki, jika tidak akan merusak bangunan lainnya yang berada di samping-samping, baik itu Ruang Rapat Bupati maupun Ruang Wakil Bupati.

 

“Rehab pasti akan sedang dibahas oleh Tim Anggaran Pemerintah Daerah saat ini. Kalau sudah, akan segera disampaikan ke DPRK untuk selanjutnya dibahas dan diputuskan. Memang ini segera harus dilakukan perbaikan, karena sudah lama tidak diperbaiki selama ini,” ujar Dany R. Ramli, salah seorang warga Kaimana, saat berkunjung ke Kantor Bupati Kaimana, Senin (12/1/26).

 

Menurut dia, ada beberapa bagian Gedung Kantor Bupati yang perlu dilakukan perbaikan, agar terlihat kembali megah seperti dulu, diantaranya ruang Asisten I dan juga beberapa ruang lainnya.

 

Sementara itu, pembahasan APBD tahun anggaran 2026, sedang dilakukan oleh Tim Anggaran Pemerintah Daerah di Kantor Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD).

 

Pembahasan sesuai dengan pantauan wartawan, masing-masing pimpinan OPD menyampaikan usulan mereka, dan langsung dibahas dan didokumenkan, untuk selanjutnya akan disiapkan untuk didorong ke DPRK Kaimana.

 

Berkaitan dengan pembahasa tersebut, salah satu program Bupati dan Wakil Bupati Kaimana periode 2025-2030 yakni program Rp. 1 miliar per kampung pun telah dibahas dalam pembahasan oleh Tim Anggaran Pemerintah Daerah tersebut.

 

Warga Kaimana pun sangat berharap, agar pembahasan segera difinalisasikan, mengingat saat ini sudah masuk di tahun anggaran 2026, demji untuk pelayanan pemerintahan, pembangunan dan pemberdayaan bagi masyarakat di seluruh wilayah Kabupaten Kaimana.(ARI-R1)

 

Please follow and like us:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten Ini Terlindungi !!!
Please disable your adblock for read our content.
Segarkan
Seraphinite AcceleratorOptimized by Seraphinite Accelerator
Turns on site high speed to be attractive for people and search engines.