Bunga di Sepanjang Utarom Kaimana Kembali Ditebas
KAIMANA, KT- Bunga di sepanjang Jalan Utarom, tepatnya di kawasan Bantemi, Sabtu (8/5/2021) kembali ditebas oleh orang tak dikenal. Beberapa daun bunga berhampuran di tepi jalan.
Anehnya, bunga yang ditebang adalah bunga pinang hias yang dirawat para petugas kebersihan sepanjang ruas jalan tersebut.
Pantauan wartawan, bunga pinang hias tersebut disabet daun-daunnya satu per satu. Sementara jenis bunga lainnya, dibiarkan berdiri aman.
Petugas taman di sepanjang ruas Jalan Utarom, Iman Suyudi dalam keterangannya kepada wartawan, mengatakan, dirinya kaget ketika hendak membersihkan taman.
“Kayaknya ini ditebas semalam. Sebenarnya ini harus ada tindakan tegas. Kita punya Satpol PP banyak, tetapi sampai saat ini, belum ada tindaklanjutnya. Bunga-bunga yang kami rawat ini, bukan hanya ulah manusia saja, tetapi hewan-hewan seperti sapi dan kambing pun merusaknya setiap saat. Kasihan kan, kita sudah rawat dengan baik untuk memperindah Kota Kaimana, dirusak oleh mereka,” ujarnya dengan nada sesal.
Dia sangat berharap agar, Satpol PP segera mencari tahu pelakunya, dan menghukumnya sesuai dengan aturan perundang-undangan yang berlaku, karena telah merusak fasilitas umum.(ANI-R1)