Sekolah Ini Perbolehkan Siswanya Gunakan HP Saat KBM

0
CR8 BANGUNAN SMK N 2

SMK Negeri 2 Kaimana. | Foto: CR8-KT


KAIMANA, KT- Tidak semua tanggapan masyarakat akan dampak negatif penggunaan HP di kalangan siswa saat jam sekolah benar. Pasalnya, SMK Negeri 2 Kaimana justru melakukan hal yang berlawanan seperti yang diterapkan oleh sekolah-sekolah lain yang ada di Kabupaten Kaimana, yaitu membatasi siswa siswinya untuk menggunakan HP pada saat sekolah. Pasalnya SMK Negeri 2 justru memberikan ruang kepada anak didiknya untuk mempergunakan HP pada saat jam belajar.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala Sekolah SMK Negeri 2 Kaimana, Girmanto, SE ketika dikonfirmasi di ruang kerjanya, Senin (15/10) kemarin. Menurutnya pada jam sekolah, jikalau anak didik diawasi dengan baik, maka penyalahgunaan HP bisa diminimalisir. Justru menurutnya, HP (internet) akan sangat membantu siswa untuk mencari bahan belajar sendiri secara online.

“Dengan adanya sistem online ini, siswa di sini kebanyak belum memiliki HP android. Kebanyakan masih nebeng sama temannya ketika mengerjakan tugas secara bersama-sama. Tapi masih bisa diatasi selama ini. Kalau untuk dampak negatifnya mungkin ada, tapi kami akan mengawasi seluruh anak, sehingga penggunaannya pun, hanya pada hal-hal yang positif. Selama mereka kita awasi, saya pikir mereka tidak akan mungkin melakukan hal-hal di luar kendali kita. Artinya internet ini juga diharapkan mampu kita manfaatkan dengan kegiatan-kegiatan yang positif,” ungkapnya.

Girmanto juga berharap agar, sekolah ini bisa menjadi sekolah percontohan di Kabupaten Kaimana. “Kami berharap agar sekolah ini bisa menjadi contoh terhadap sekolah lainnya. Kemampuan mental dan sipiritual anak juga bisa berjalan baik. Makanya, sekolah ini tidak hanya mengedepankan teknik atau keterampilan anak didik saja, tetapi juga pembelajaran mental dan sikap, sehingga mereka mampu untuk bersosialiasi dengan masyarakat lainnya,” ujarnya.

Sementara itu, sekolah ini memiliki 7 jurusan diantaranya; teknik sepeda motor, teknik gambar bangunan, rekayasa perangkat lunak, teknik listrik, teknik pengeboran minyak, akuntansi dan manajemen perkantoran. Sementara jumlah RKB yang ada disekolah ini sebanyak 14 RKB dengan jumlah siswa sebanyak 374. Selain itu, jumlah tenaga guru yang mengabdi di sekolah sebanyak 40 tenaga guru, 15 diantaranya berstatus PNS dan 25 lainnya berstatus honor.(CR8-R2)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten Ini Terlindungi !!!
Please disable your adblock for read our content.
Segarkan