Perbaikan Kabel Bawah Laut Berakhir, Jaringan Internet Kembali Normal

0
FO-underwater-vietnamnet

KAIMANA, KT- Selama sehari, Selasa (14/1/2020), jaringan internet di Kota Kaimana dan sekitarnya mengalami gangguan. Hal yang sama pula terjadi di beberapa Kota di Papua dan di Maluku.

Terputusnya jaringan internet itu lebih disebabkan karena adanya peningkatan kualitas jaringan dengan proses perbaikan kabel bawah laut yang berada di sekitar perairan Sorong Papua Barat.

General Manager Telkom Papua Barat, Djoni melalui salah seorang staf pada Kantor Telkom Kaimana, Harun menyebutkan, untuk peningkatan jaringan tentunya Telkom harus melakukan berbagai pembenahan.

“Jadi pada tanggal 5-7 Januari lalu, itu merupakan tahap perbaikan jaringan pertama dan dilanjutkan pada 14 Januari ini. Namun, kondisi sekarang sudah normal,” ujarnya.

Dia mengatakan, peningkatan jaringan itu dengan perbaikan kabel bawah laut di perairan Sorong, berdampak pada gangguan jaringan Telkom untuk areal Sorong, Fakfak, Kaimana, Tual, Timika hingga Merauke.

Dia mengatakan, saat ini jaringan sudah kembali normal dan pelanggan bisa menikmati jaringan Telkom dan Indihome. Namun, dirinya berharap agar pelanggan yang belum melunasi tagihan di Bulan Januari ini agar segera melunasinya.(ANI-R1)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten Ini Terlindungi !!!
Please disable your adblock for read our content.
Segarkan