Black Out dan Korslet, 7 Jam Listrik di Kaimana Padam

KAIMANA, KT- Pemadaman listrik yang berlangsung selama hampir 7 jam lebih lamanya, sejak pukul 7.30 hingga pukul 14.00 WIT, Minggu (16/8/2020), lebih disebabkan karena black out dan korslet kabel dalam tanah yang terjadi di pembangkit listrik di Jalan Diponegoro.
Kepala PLN Kaimana, Muhammad Puarada, yang berhasil dikonfirmasi melalui telepon selulernya, Minggu (16/8/2020) mengaku, jika saat ini pihaknya masih melakukan perbaikan terkait dengan kasus tersebut.
“Pagi tadi ada kabel di PLTD Jalan Diponegoro yang korslet. Sebagian sudah dinyalakan. Sisa dalam kota dan arah Pasar yang masih dijumper di tiang di Kaki Air. Selesai nantinya akan segera dinormalkan,” ujarnya.

Dalam keterangannya, dia juga mengaku, perbaikan tersebut membutuhkan waktu yang cukup lama, karena posisi kabel berada di dalam tanah.
“Memang kami sulit untuk mencarinya. Namun, kami berhasil temukan dan saat ini sedang melakukan manuver jaringan. Kepada seluruh pelanggan PLN di wilayah Kota Kaimana dan sekitarnya, kami memohon maaf atas ketidaknyamanan ini. Namun, kami terus menerus melakukan perbaikan sehingga kualitas pelayanan kepada masyarakat dapat terjamin dengan baik,” tegasnya.
Pantauan wartawan, di sejumlah kawasan, listrik mulai dinyalahkan dan aktivitas warga Kota Kaimana pun kembali berjalan normal, meski sebagian besar warga mengeluh akan adanya pemadaman akibat kerusakan kabel bawah tanah tersebut.(ANI-R1)