KM Ponant Berlabuh 6 Jam di Triton, Angkut 147 Wisatawan

0

 

KAIMANA, KT- Kapal pesiar berbendera Prancis, KM. Ponant yang mengangkut sebanyak 147 penumpang turis manca Negara, Senin (27/1/23) berlabuh di kawasan wisata Teluk Triton.

 

Kapal tersebut, berangkat dari DarwinAustralia, dan menyinggahi Teluk Triton Kaimana Papua Barat.

 

Kedatangan kapal tersebut, disambut pemilik hak ulayat kawasan Surangga, Kundrat Wariensi.

 

Kepada wartawan, Kundrat mengaku, kedatangan kapal ini merupakan rute terbaru, setelah berangkat dari Darwin Australia dan perjalanan mereka akan berakhir di Bali.

 

“Mereka sudah mulai mengenal kawasan wisata Teluk Triton, karena sudah beberapa kali masuk ke kawasan wisata kami di Surangga. Mereka melakukan diving dan snorkeling di kawasan Triton. Aktivitas mereka sama seperti aktivitas-aktivitas sebelumnya, karena mereka sangat suka dengan kawasan Triton,” ujar salah seorang pemilik hak ulayat ini.

 

Kundrat dalam keterangannya juga mengaku, dalam waktu dekat, salah satu kapal pesiar lagi, akan masuk ke Triton.

 

Dia pun mengaku, berkaitan dengan pengembangan kawasan Triton, khususnya di kawasan wisata miliknya, seperti Surangga dan dua titik lainnya di kawasan wisata Teluk Triton, pihaknya telah mengajukannya ke beberapa Kementerian, terkait dengan banyak hal untuk pengembangannya.

 

Dia pun mengaku, saat ini, pihaknya tengah mempersiapkan masyarakat local, agar ke depannya, ketika akses pariwisata ini dibuka lebar, masyarakat local tidak hanya menjadi penonton, tetapi subyek dari pembangunan pariwisata itu sendiri.(REN-R1)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten Ini Terlindungi !!!
Please disable your adblock for read our content.
Segarkan