Hadrat Tetap Tidak Diijinkan Polisi, Ini Klarifikasi Kapolres Kaimana!

0
www.kabartriton.co.id

KAIMANA, KT- Kapolres Kaimana, AKBP Iwan P. Manurung, SIK kembali memberikan peringatan tegas, untuk tidak melaksanakan kegiatan apapun yang menyertakan banyak orang, khususnya untuk kegiatan Takbiran keliling dan Hadrat, di Hari Raya Idul Fitri 1442 hijriah saat ini di Kaimana.

Pernyataan tersebut disampaikan kepada wartawan melalui saluran telepon selulernya, Selasa (11/5/2021).

“Kami ingin mengklarifikasi dulu pemberitaan sebelumnya, bahwa aparat keamanan tidak pernah mengijinkan apapun bentuk kegiatan yang erat kaitannya dengan banyak orang di Hari Raya saat ini, terkhususnya untuk kegiatan hadrat maupun takbiran keliling. Pernyataan yang disampaikan Ketua BKPMRI tersebut keliru, karena dalam pertemuan tersebut, kita tidak pernah mengijinkan yang namanya kegiatan yang melibatkan banyak orang,” tegas Kapolres Iwan.

Dikatakan, pada prinsipnya, aparat keamanan khususnya Polres Kaimana, tetap mengikuti aturan yang dikeluarkan oleh pemerintah, di tengah upaya mengantisipasi penyebaran covid 19 saat ini di Kaimana.

“Sudah ada surat edaran Menteri Kesehatan, Menteri Dalam Negeri, bahkan Gubernur Papua Barat dan Bupati Kaimana pun, telah mengeluarkan edarannya untuk melarang semua jenis kegiatan yang melibatkan banyak orang. Jadi ini keliru untuk disampaikan ke public. Untuk itu, pada kesempatan ini, kami dengan tegas mengatakan, jika ada kegiatan hadrat, maka akan kami bubarkan, sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku,” tegasnya lagi.

Orang Nomor Satu di Polres Kaimana ini pun kembali mengingatkan, agar seluruh kegiatan di Hari Raya Idul Fitri ini, harus tetap mengacu pada ketentuan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

“Mari kita menjaga Kaimana agar bisa terhindar dari penyebaran covid 19 dengan varian terbaru saat ini. Mencegah itu lebih baik, sehingga kita menghindari diri. Kalau kita teledor maka juga akan mengorbankan banyak orang. Mari kita jaga Kaimana dari hal-hal yang tidak kita inginkan,” pungkasnya.(ANI-R1)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten Ini Terlindungi !!!
Please disable your adblock for read our content.
Segarkan