Hujan Deras dan Saluran Tersumbat, Wabup Hasbulla Turun Tangan!
KAIMANA, KT- Wakil Bupati Kaimana, Hasbulla Furuada, akhirnya harus turun ke jalan, melakukan kerja bakti bersama petugas Dinas PUPR dan warga setempat.
Pasalnya saluran air di ruas Jalan Casuarina Krooy, pada Minggu (18/7/2021) tersumbat oleh banyaknya sampah.
Meski di tengah hujan deras yang mengguyur Kota Kaimana, Wabup Hasbulla dan sejumlah warga melakukan pembersihan, mulai dari Jalan Casuarina, hingga ke Jalan Utarom, depan Gedung Pertemuan Krooy.
Hadir pula dalam giat tersebut, Anggota DPRD Kaimana, Yehadi Alhamid.
Video dan foto, Wabup Hasbulla turun di tengah hujan tersebut, sempat viral di media sosial.
Banyak pujian yang disampaikan oleh penggiat media sosial atas jiwa kepemimpinan Wabup, dalam mencari solusi atas permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat.
Postingan dari akun Facebook La Jen itu pun saat ini menjadi viral di dunia maya.(ANI-R1)