Idul Adha 1442 Hijriah, Pemda Kaimana Bantu 21 Ekor Hewan Kurban

KAIMANA, KT- Pemerintah Daerah (Pemda) Kaimana, untuk Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriah ini, akan menyalurkan bantuan sebanyak 21 ekor hewan kurban di sejumlah distrik dalam wilayah Kabupaten Kaimana.
“Bantuan hewan kurban ini akan kita berikan di hampir semua distrik dalam wilayah Kabupaten Kaimana,” ujar Wakil Bupati, Hasbulla Furuada, Minggu (18/7/2021).
Dari 21 hewan kurban tersebut, yakni terdiri dari 20 ekor sapi dan 1 ekor kambing.

Dia pun sangat berharap, dengan bantuan hewan kurban ini agar umat Muslim yang merayakan Hari Raya Idul Adha ini, dapat menerimanya dengan suka cita.
“Memang tahun ini hanya sebanyak 21 eker hewan kurban saja, sehingga untuk Masjid yang belum dapat, akan kita anggarkan di Hari Raya tahun berikutnya,” ujarnya.
Dia pun kembali mengingatkan, agar dalam pelaksanaan Idul Adha tahun ini, di tengah penerapan PPKM akibat kembali mewabahnya pandemi covid 19, agar tetap memperhatikan protokol kesehatan.(ANI-R1)