KPU Kaimana Mulai Lakukan Coklit Pemutahiran Data Pemilih Pilkada 2020

0
www.kabartriton.net

KPU Kaimana saat melakukan coklit di kediaman Bupati Kaimana, Matias Mairuma.(FOTO:ISTIMEWA)


KAIMANA, KT- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kaimana, Sabtu (18/7/2020) mulai melakukan pencocokan dan penelitian (coklit) pemutahiran data pemilih untuk Pilkada Kaimana 9 Desember 2020 mendatang.

Pelaksanaan coklit tersebut, dilakukan perdana untuk 13 tokoh di Kabupaten Kaimana, dimulai dari Bupati Kaimana, Matias Mairuma dan sejumlah pimpinan daerah serta tokoh masyarakat di daerah ini.

Komisioner KPU Devisi Program dan Data, Candra Kirana, dalam keterangannya kepada wartawan, Sabtu (18/7/2020) melalui telepon selulernya menyebutkan, kegiatan coklit ini dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah yang melaksanakan Pilkada 9 Desember 2020 mendatang.

“Hari ini kita mulai melaksanakan pencocokan dan penelitian dari rumah ke rumah, perdananya dimulai dengan mendatangi beberapa pimpinan daerah dan tokoh masyarakat di daerah ini. Hal ini dilakukan untuk pemutahiran data pemilih untuk memastikan seluruh warga Kaimana terdaftar dalam daftar pemilih pada Pilkada 9 Desember 2020 mendatang,” jelasnya.

Dijelaskan, coklit ini selanjutnya akan dilakukan oleh petugas pemutahiran data pemilih, door to door dan memberikan sosialisasi serta mengajak warga untuk bisa mengecek identitas mereka sebagai pemilih di daftar pemilih.

“Jika belum ada warga yang terdaftar di daftar pemilih, mereka bisa melaporkannya ke PPS. Kita juga akan proaktif mendata dari rumah ke rumah melalui petugas pemutaharan data pemilih, sehingga seluruh warga Kabupaten Kaimana memiliki hak yang sama dalam pilkada 9 Desember 2020 mendatang,” pungkasnya.

Pantauan wartawan, meski dilakukan di tengah masa new normal pandemi covid 19, namun KPU dan seluruh perangkatnya tetap memberlakukan protokol kesehatan pencegahan penularan covid 19 di daerah ini.(ANI-R1)

 


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Konten Ini Terlindungi !!!
Please disable your adblock for read our content.
Segarkan